Category Archives: Agenda IGI

​GELISAH DI SEPANJANG PENERBANGAN

Usai memberikan materi sebagai keynote speaker di Bentara Budaya Jakarta, Kompas Gramedia saya dijemput Cak Habe Arifin untuk bersama-sama bertemu Pak Giyo dari Smata. Saya langsung menuju Bandara Soeta menuju Bima via Lombok. Selang beberapa menit sebelum take off, saya dikabari kalau dua jagoan kecil saya, Al Fath dan Al Faid sedang muntah-muntah dan berkeringat dingin. Saya mencoba menghubungi pihak garuda agar saya bisa menarik bagasi lalu balik haluan ke Makassar tapi itu sudah tidak mungkin lagi. Saya pun memilih melanjutkan perjalan menuju lombok dan menginap di Lombok dengan niat pesawat pertama balik ke Makassar. Sepanjang penerbangan, kegelisahan pun mendera, khawatir dan cemas.

Saya pun mengabari kawan-kawan wilayah yang sedang di Bima agar saya bisa membatalkan penerbangan ke Bima dan meminta Pak Abdul Karim melanjutkan IGI Jelajah NTB di 9 kabupaten di NTB kecuali Lombok Timur.

Namun Pak Ulil, ketua IGI NTB memelas dan meminta saya tetap ke Dompu karena semua pihak sudah dikabari dan sangat sulit untuk dibatalkan. Melihat jadwal penerbangan yang masih memungkinkan saya balik jam 14.00 Wita ke Makassar dan kondisi dua jagoan saya sudah sedikit membaik, saya pun menerima untuk tetap ke Dompu tapi setelah itu menyerahkan perjuangan ke Pak Abdul Karim, Ketua Bidang Peningkatan Mutu Guru IGI Pusat.

Lombok, 1 September 2016
Muhammad Ramli Rahim
Ketua Umum Pengurus Pusat
Ikatan Guru Indonesia

DEMI KOMPETENSI GURU YANG LEBIH BAIK, KURANG DARI 12 JAM DI MAKASSAR

Hari ini tak seperti biasanya, istri saya begitu enggan melepas saya melanjutkan perjalanan mendorong peningkatan mutu guru. Bahkan 2 Jagoan kecil saya enggan bersalaman karena tak rela kembali ditinggalkan ayahnya. Anak Perempuan saya bahkan hanya bertemu saat bangun subuh karena pukul 06.00 jemputan bus sekolahnya sudah datang.

Tiga minggu ini memang terbilang sangat padat, tanggal 19 Agustus di Jakarta MoU dengan Indosat Ooreedo serta berkunjung ke PT SEIN lalu menghadiri resepsi pernikahan Pak Sumarna Surapranata, Dirjen GTK Kemendikbud dan sempat ngobrol dengan Mantan Mendikbud Anies Baswedan, pagi, langsung terbang ke Banjarmasin menjalani Road Show Banua Banjar mulai dari Banjarmasin, Balangan, Hulu Sungai Tengah, Banjar Baru dan Berakhir 24 Agustus di Tanah Laut. Balik ke Makassar melantik IGI Wilayah Sulsel lalu langsung terbang ke Solo untuk menghadiri Rakerwil IGI Wilayah Jawa Tengah di Karanganyar 27-28 Agustus lalu bertemu sekitar 50 guru Semarang di SMA Negeri 2 Semarang dalam pembukaan dan pengenalan DIKLAT MPI Berbasis Lectora SAMPAI BISA yang akan diselenggarakan secara berkelanjutan setiap tiga minggu sekali dan berkeliling dari satu sekolah ke sekolah lain dengan peserta yang sama.

rakerwil jateng 2016-1

Sebelumnya di Karanganyar, Bupati Karanganyar sangat berterima kasih dengan segala hal yang IGI telah lakukan, beliau terlihat begitu konsen dengan pendidikan, bahkan semua anak SD yang matematikanya dapat 100 diberikan penghargaan Rp.100.000, dari gaji beliau. Beliau yakin sepenuhnya IGI adalah organisasi profesi guru yang sesungguhnya karena IGI sangat konsen pada upaya peningkatan mutu guru.

Balik dari Semarang mendarat di Makassar pukul 03.15, tertidur, bermain dengan anak-anak dan pukul 13.00 harus berangkat ke Bandara menuju Jakarta memenuhi undangan Kompas Group, mereka tahu, hampir setiap minggu saya berkelling Indonesia berbicara tentang bagaimana peningkatan kompetensi guru dan maksimalisasi teknologi dalam pembelajaran sehingga mereka tidak mau saya diwakili.

Sepanjang perjalanan dari rumah ke bandara, baru kali ini Istri saya tak melepas tangan saya sehingga hanya satu tangan yang menyetir. Mungkin itu wajar karena saya di Makassar kurang dari 12 jam dan dari Jakarta, saya tidak lagi balik ke Makassar tapi langsung terbang ke Bima lanjut ke Dompu, Sumbawa, Lombok dan berakhir di Mataram insya Allah 4 September 2016, lalu 5-10 September menjalani Tour Sagusanov pada 7 kabupaten/kota di Sulsel bersama Abdul Kholiq sang Master Sagusanov.

Buat BUMN, Swasta Nasional, serta pemerintah, jangan membuang-buang uang dengan berupaya mencerdaskan siswa tanpa mencerdaskan gurunya karena mencerdaskan 1000 siswa hanya mencerdask 1000 orang tapi mencerdaskan 1000 guru seperti mencerdaskan jutaan siswa.

Jakarta, 30 Agustus 2016

Muhammad Ramli Rahim
Ketua Umum Pengurus Pusat
Ikatan Guru Indonesia.

TRAINING OF TRAINER (TOT) LITERASI PRODUKTIF BERBASIS IT (Perubahan Jadwal dan Ketentuan)

Kegiatan TOT yang rencana awalnya dilaksanakan 2 (dua) angkatan di Jakarta dan Bali, setelah melalui berbagai pertimbangan akhirnya akan di gabungkan di satu tempat. Kegiatan TOT Literasi Produktif Berbasis IT ini akan diselenggarakan pada:

Hari, Tanggal             : Kamis s.d Minggu, 29 September s.d 2 Oktober 2016.
Tempat                     : LPMP Surabaya Jawa Timur
Registrasi Peserta      : Kamis 29 September 2016 mulai pukul 16.00 WIB
Pembukaan               : Kamis 29 September 2016 Pukul 20.00 WIB
Penutupan                 : Minggu, 2 Oktober 2016 pukul 12.00 WIB

Peserta yang dipanggil berjumlah 80 orang. Terdiri dari peserta seleksi yang dinyatakan lulus dan para pengurus IGI Pusat, yaitu: 

A. PESERTA:

  1. NURDIN – (Aceh)
  2. YUSMIWATI – (Aceh)
  3. ARHAMNI RUSNI – (Aceh)
  4. KHAIRUDDIN -(Aceh)
  5. DEWI SRI INDRIATY KUSUMA-(Sumut)
  6. MULYADIN HARAHAP – (Sumut)
  7. PANDAPOTAN HARAHAP – (Sumut)
  8. ANDRI DEFRIOKA – (Sumbar)
  9. WAHYU SRI LESTARI – (Sumsel)
  10. TEDDY HANDIKA – (Sumsel)
  11. MEDIA HARJA – (Sumsel)
  12. DELTA NIA – (Riau)
  13. TRI GOESEMA PUTRA – (Riau)
  14. KURNIATI – (Babel)
  15. DERRY NODYANTO – (Babel)
  16. ELIZABETH TJAHJADARMAWAN-(Jambi)
  17. PERI OKTIARMI – (Jambi)
  18. WIDADI – (DKI Jakarta)
  19. SETIAWAN AGUNG W. – (DKI)
  20. LITA SRISULISTIYANITIAS – (DKI)
  21. BADRUN FUADY – (DKI Jakarta)
  22. DANANG HIDAYATULLAH- (DKI)
  23. EKOWANTO – (Banten)
  24. AZIZ ROFIQ – (Banten)
  25. FIQRON ALCHOIR – (Banten)
  26. DAHLI AHMAD – (Jabar)
  27. ENDAR S PARMASASMITA – (Jabar)
  28. RINRIN NOORFAIDAH – (Jabar)
  29. TAJUR ZULFIKAR – (Jabar)
  30. RAHMAT HIDAYAT – (Jabar)
  31. WULAN WIDANINGSIH – (Jabar)
  32. AMIN MUNGAMAR – (Jateng)
  33. SUTRIYONO – (Jateng)
  34. A.UTAMI EKO P.I, – (Jateng)
  35. PRAJNA BHADRA D. – (Jateng)
  36. HARSOYO S. – (DIY)
  37. ELYAS – (DIY)
  38. ANDI MUHAMMAD YASIN – (Jatim)
  39. DJONI SETIAWAN – (Jatim)
  40. LILIK MASRUKHAH – (Jatim)
  41. SARIBAN – (Jatim)
  42. A’IRIN NURWIDYASTUTI – (Jatim)
  43. SRI SUBEKTI – (Jatim)
  44. MOHAMMAD HAIRUL – (Jatim)
  45. LEWA KARMA – (Bali)
  46. ERMAWANTI – (NTB)
  47. JAWARIAH – (NTB)
  48. BAMBANG SETIAWAN – (NTB)
  49. FRANSISKA DWI MULYANI W.,-(Kalbar)
  50. MARETE, – (Kalteng)
  51. RITA SUKAESIH, – (Kalteng)
  52. PANJI IRFAN – (Kalteng)
  53. IMAM WAHYUDI – (Kaltim)
  54. JOKO WAHYONO – (Kaltim)
  55. SISMANTO – (Kaltim)
  56. ABDUL HALIM – (Kalsel)
  57. NOOBAYTIE – (Kalsel)
  58. MUHAMMAD NOOR – (Kalsel)
  59. ABDUL HADI – (Kalsel)
  60. SULTAN – (Sulsel)
  61. NURSYAMSI – (Sulsel)
  62. SYUKUR – (Sulsel)
  63. ARFIANI BABAY – (Sulsel)
  64. DEWI WAHYUNI – (Sulsel)
  65. HERWIN HAMID – (Sultra)
  66. WA ODE IDA FARIDA – (Sultra)
  67. BASRI LAHAMUDIN – (Sulbar)
  68. MIRAWATI – (Sulbar)
  69. DJOKO B. SOERATMAN – (Sulut)
  70. JANSJE SYULTY TIMPOROK – (Sulut)
  71. SUPARTO A. AMALI – (Gorontalo)
  72. KASMAN S. KAMSURYA – (Maluku)
  73. AKHITUA WASAHUA – (Maluku)


FASILITATOR:

  1. ABDUL KARIM – (Jateng)
  2. SLAMET RIYANTO – (DIY)
  3. ABDUL KHOLIQ – (Jatim)

PENGARAH/PENANGGUNGJAWAB:

  1. MUHAMMAD RAMLI RAHIM – (Sulsel)
  2. MAMPUONO – (Jateng)
  3. RUSNANIE – (Kalteng)
  4. GUSTI SURIAN – (Kalsel)

Selain 80 orang Peserta Utama tersebut, IGI juga membuka kesempatan kepada Peserta Mandiri (Maksimal berjumlah 70 orang) dengan syarat dan ketentuan tersendiri, serta Peserta Utusan yang akan menjadi Peserta Utama.

KETENTUAN UMUM TOT LITERASI PRODUKTIF BERBASIS IT:

  1. Seluruh peserta akan disediakan fasilitas akomodasi dan konsumsi selama kegiatan.
  2. Seluruh peserta TOT yang nantinya dinyatakan lulus akan diberikan Sertifikat Kepelatihan Nasional Samsung dan Sertifikat Kepelatihan Nasional Literasi Produktif Ikatan Guru Indonesia.
  3. Mereka yang dinyatakan lulus akan diturunkan melatih literasi di seluruh Indonesia yang nantinya ditargetkan 50 diklat literasi setiap minggu pada 50 kabupaten/kota di Indonesia untuk mencapai target “Gerakan Satu Juta Guru Terlatih Literasi Produktif Berbasis IT”.
  4. Semua peserta harus membuat Surat Pernyataan Kesediaan untuk melatih. Format Surat Pernyataan terlampir (bisa di download disini).
  5. Membuat TOR Diklat literasi yang akan dikerjakan. TOR (Term of Reference) dimaksud adalah rancangan kegiatan diklat literasi yang akan dilaksanakan dengan format 8 jam tatap muka dan 24 jam online dengan peserta 50-100 orang (dibuat oleh dan menurut pemahaman masing-masing peserta).
  6. Membuat “Brand Individu”, berupa tulisan yg memuat kelebihan/keunggulan/keunikan/kreativitas /inovasi masing-masing peserta. Arahnya kita akan menemukan trainer dengan brand individu masing-masing seperti Abdul Kholiq (Master Sagusanov IGI), Abdul Karim (Master Komik dan Game Pembelajaran IGI), Slamet Riyanto (Maestro Guru Penulis Buku Indonesia), (Mampuono Master Power Point Pembelajaran IGI) dll.
  7. Membawa Tablet SAMSUNG A8 (boleh pinjam), tidak diperkenankan menggunakan laptop karena seluruh pelatihan berbasis tablet.
  8. Surat Resmi Pemanggilan Peserta terlampir (bisa didownload disini).

KETENTUAN KHUSUS TOT LITERASI PRODUKTIF BERBASIS IT:

  1. 80 orang Peserta Utama:
  2. Peserta ini akan dibelikan tiket pesawat oleh PP. Kecuali yang berasal dari Jatim atau yang memilih alat transportasi lain, akan diberikan uang transportasi sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
  3. Mengirimkan Surat Pernyataan, TOR Diklat, dan Brand Individu paling lambat tanggal 20 September 2016. Ke: Email: pengurus.pusat@igi.or.id dan cc ke: literasiguru@gmail.com Konfirmasi ke Nomor WA/Telegram: +6282159088608 an. Abdul Halim (Format Surat Pernyataan Download DISINI)
  1. 70 orang Peserta Mandiri:
    1. Tiket pesawat ditanggung sendiri.
    2. Harus mengirimkan karyanya (tidak harus KTI tapi sesuatu menarik dalam pembelajaran berbasis IT)
    3. Kontribusi peserta Rp. 1.000.000,-
    4. Mendapat persetujuan dari Pengurus IGI Daerah masing-masing, dibuktikan dengan Surat Rekomendasi dari Pengurus IGI Daerah.
  2. Mengirimkan Surat Pernyataan, TOR Diklat, Brand Individu, Karya, Biodata, dan Surat Rekomendasi Pengurus Daerah) paling lambat tanggal 20 September 2016. Ke: Email: pengurus.pusat@igi.or.id dan cc ke: literasiguru@gmail.com Konfirmasi ke Nomor WA/Telegram: +6282159088608 an. Abdul Halim, (Format Surat Pernyataan Download DISINI)
  1. Peserta Utusan Wilayah dan Daerah
  2. Pengurus Pusat memberikan kesempatan kepada wilayah (Provinsi) yang jumlah anggotanya di Sisfo lebih dari 1000 anggota dan Daerah (Kab.Kota) yang jumlah anggotanya di sisfo lebih dari 500 sebelum 24 September 2016 untuk mengirimkan kader terbaiknya menjadi PESERTA UTAMA yang tiket dan lainnya ditanggung oleh PP IGI.
  3. Mengirimkan Surat Pernyataan, TOR Diklat, Brand Individu, Karya, Biodata, dan Surat Rekomendasi Pengurus Daerah) paling lambat tanggal 24 September 2016. Ke: Email: pengurus.pusat@igi.or.id dan cc ke: literasiguru@gmail.com Konfirmasi ke Nomor WA/Telegram: +6282159088608 an. Abdul Halim (Format Surat Pernyataan Download DISINI)

Banjarmasin, 24 Agustus 2016

MUHAMMAD RAMLI RAHIM
Ketua Umum Pengurus Pusat IGI