Bersama IGI Bekasi, Guru-guru Belajar Membuat E-Book

0
1407

Bekasi 27 Oktober 2018. Bertempat di STIE MULYA PRATAMA, Kota Bekasi, sebanyak 125 peserta dari berbagai wilayah Jawa Barat mengikuti kegiatan Satu Guru Satu E Book (SAGUSAE).

Ketua IKATAN GURU INDONESIA (IGI) Kota Bekasi Bapak Drs. Hasim, MM., menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk mempersiapkan guru masa depan di Era Industri 4.0. Guru harus melek duluan dibandingkan siswanya karena guru membentuk kemampuan lima tahun yang akan datang.

Buku sudah tidak zaman lagi untuk dicetak. Selain menghemat kertas, menjaga hutan dari penebangan pepohonan sehingga alam tetap sehat kaya oksigen.

Pelatihan SAGUSAE ini dibimbing langsung oleh Founder Kanal Sagusae Bapak Elyas, S. Pd., M.Eng. dari Yogyakarta. Beliau sangat berharap besar guru melek IT apalagi Bekasi merupakan Kota penyanggah Metropolitan yang sudah harus canggih terlebih dahulu. Pelatihan ini juga dihadiri Bapak Drs. Dahli Ahmad, M.Pd. mewakili IGI Pusat.

Guru SMKN 6 Kota Bekasi Ibu Ermawati mengungkapkan bahwa ia sangat tertarik dan menjadi pengalaman yang luar biasa atas inovasi diajarkan kepada para guru. “Kegiatan-kegiatan seperti ini akan mengembangkan potensi guru dan meningkatkan pengembangan diri.” tambahnya. Demikian juga disampaikan seorang guru agama Bapak Usep Danu, ” Saya berharap besar IGI dapat melatih para guru agama khususnya”.

Kegiatan ini didukung sepenuhnya oleh STIE MULYA PRATAMA yang Pimpinan H.Tri Wahyu,S.E., M..Ak.

 

Ref./fot: Hasim

Comments

comments