School to School Training (STST) IGI DKI Jakarta Hadir Lagi Di 3 Sekolah

0
1481

IGI DKI Jakarta secara rutin terus menggelar School to School Training (STST). Kali ini diagendakan untuk dilaksanakan di 3 tempat, yaitu:

Tanggal 12 Juli 2019
Tzu Chi School, Jakarta Utara
Sesi Pelatihan HOTS
Fasilitator: Veranika, M. Pd.

Tanggal 13 Juli 2019
MTsN 25 Jakarta Timur
Sesi Pelatihan Penyusunan dan Pembuatan RPP
Fasilitator: Tia Ferlina, M.Pd.

Tanggal 19 Juli 2019
MAN 6 Jakarta Timur
Sesi Pelatihan Penyusunan dan Pembuatan RPP
Fasilitator: Djamaludin, M.Pd.

School To School Training (STST) Program merupakan Program Pelatihan Guru yang dirancang oleh IGI DKI untuk membantu meningkatkan kompetensi guru. Program ini bertujuan untuk mengembangkan kecakapan guru dalam proses belajar mengajar, strategi pembelajaran, penggunaan media pembelajaran digital, interaktif dan inovatif.

Program STST diluncurkan April 2018 dan dihadiri oleh pejabat Dinas Pendidikan (Disdik) DKI dan Kanwil Kemenag DKI Jakarta. Program yang bergerak swadaya tanpa dukungan APBD ini telah diikuti oleh 5000 guru dan 100 sekolah/madrasah baik negeri maupun swasta.

Pihak sekolah yang berminat mengikuti STST Program dapat mengajukan surat permohonan resmi berisikan tempat dan waktu pelatihan, materi pelatihan yang dibutuhkan serta jumlah peserta pelatihan. Surat ditujukan ke Direktur Program STST IGI DKI Jakarta dan dikirimkan melalui surel ke igidki@gmail.com dan ststigidki@gmail.com

Informasi STST Program bisa kontak Sekwil IGI DKI, Syaripudin (WA 085313345914)

Mari bergabung, bergerak, tergerak dan menggerakkan. Terus belajar, terus menginspirasi👍

Salam,

Danang Hidayatullah
Direktur Program

Belum jadi anggota IGI? Klik registrasi online berikut ini.
PENDAFTARAN ANGGOTA IGI
https://anggota.igi.or.id/pendaftaran.php

IGI DKI Jakarta
Instagram: igidkijakarta
Twitter: igidkijakarta
Facebook: Igi Dki Jakarta
Email: igidki@gmail.com

sharing and growing together

Comments

comments