SADAR 107; “PERANGSANG CERDAS”

0
1231

Video pembelajaran menjadi tren di era kekinian. Terlepas apapun gaya belajar siswa, dalam beberapa survey menunjukkan bahwa anak-anak lebih senang menonton video berisi konten pembelajaran ketimbang membaca modul atau tutorial. Pemahaman siswa menggunakan video pembelajaran diyakini menjadi lebih baik. Inilah literasi digital, bahkan buku digital pun dikembangkan dengan insersi video di dalamnya.

Seiring waktu video editing pembelajaran semakin meningkat tool-nya. Video scribe menawarkan jemari yang menulis kata-kata, powtoon menghadirkan karakter animasi yang memikat plus musik latar yang sesuai, membuat pengguna camtasia dan sejenisnya harus melirik tool yang bergaya beda tersebut. Terkadang kita perlu menampilkan wajah kita, namun menampilkan karakter yang mirip dengan disertai suara dubbing, ternyata sangat menarik juga.

Intinya nilai estetika pada video pembelajaran sangat penting agar video tidak terasa garing membosankan. Nilai kesan tersebut perlu ditanamkan pada siswa sehingga siswa bersedia mengulang￾ulang menonton video tersebut saat mereka belajar. Salahsatu yang membuat video pembelajaran
menarik adalah menampilkan karakter dengan motion graphic yang pas.

SADAR 107 menghadirkan Duta Rumah Belajar terbaik 2018, Pak Deni Ranoptri dari SD Negeri 1 Nawin Hilir untuk memberi ide-ide segar bahkan tutorial untuk membuat motion graphics karakter video animasi. Diskusi SADAR 107 akan dipandu oleh guru dari SMP Negeri 1 Kuta Selatan, ibu Sri Dewi Rokhimah.

Guru-guru haus pengembangan pengetahuan pasti tidak akan melewatkan tayangan menarik ini. Sambil santai nikmati Rabu Malam (9 Okt 2019) dengan diskusi ringan di depan laptop. Silakan join bersama kami, melalui :

Klik www.psmk.webex.com atau bit.ly/SADAR107
Event Number : 579 857 945
Password : 12345
SADAR IGI ; Tayangan Edukasi Menginspirasi Negeri

Aceh, 5 Oktober 2019

Khairuddin
Koordinator SADAR IGI

Comments

comments