IGI Kalteng Gelar Aksi Peduli Untuk Guru Honorer Di Tengah Pandemi Covid-19

0
1624

Para pengurus IGI Kalteng bersama bu Rose Ketua Harian PP IGI menggelar aksi peduli ditengah pandemi covid 19 di kota Palangkaraya, Kalteng, Rabu, 15 April 2020.

Dalam aksi sosial ini bu Rose mengungkapkan bahwa bisa melakukan sesuatu tuk meringankan beban saudara saudara yang membutuhkan saat ini adalah sebuah kebahagiaan. “Walaupun mungkin yag kami lakukan hanyalah  seperti noktah kecil, tapi setidaknya kami ambil bagian dalam sebuah misi persaudaraan di tengah pandemi Covid 19.” Ungkapnya.

Sebagai Pengurus Pusat yang  berdomisili di kota Palangka Raya, Bu Rose menyatakan bahwa ia hanyalah membantu menggerakkan teman-teman, serta membantu mencarikan para donatur,. Selebihnya yang bergerak adalah para IGIers. Para pengurus IGI kota yang didukung oleh pengurus IGI Popinsi Kaltenh.

IGI kota yg di komandani Hartani Neta sudah memulai gerakan kemanusiaan dan persaudaraan ini. Dengan sasaran para guru honorer dan tenaga kependidikan terutama yg honornya  masih minim di lingkungan kota Palangka raya.

Pada kesempatan ini bu Rose berharap agar gerakan hari ini dapat menginspirasi para IGIers dan penggurus IGI di seluruh Nusantara untuk melakukan gerakan yang sama sebagai rasa kepedulian kita pada saudara sesama guru juga pada masyarakat lainnya yang memang membutuhkan bantuan.

“Pola kami adalah School to School  and  home to home dalam pemberian  paket sembako ini untuk menghindari kerumunan.” Paparnya.

“Semoga yang kami lakukan ini menjadi berkah bagi kami dan bagi yang menerimanya Terima kasih kepada para donatur… yang sudah memberi dengan suka cita. GBU.  Amin” doanya.

Foto/ref: yus/hlm.

Comments

comments