Lebih dari 500 IGIers akan hadiri Hari Guru Nasional 2023 di Bandung

0
527

Bandung, IGI.OR.ID- Sebanyak 500 anggota Ikatan Guru Indonesia (IGI) dipastikan akan menghadiri Puncak Perayaan Hari Guru Nasional tahun 2023 dan HUT IGI ke 14 di Bandung, Jum’at [08 Desember 2023].

Acara prestisius yang dijadwalkan pada tanggal 17 Desember 2023, akan menjadi momentum istimewa bagi para guru anggota IGI di seluruh Indonesia. Kegiatan tersebut akan diikuti oleh perwakilan pengurus IGI dari seluruh penjuru Indonesia.

PJs Ketua Umum Pengurus Pusat IGI, Dr. Jasmansyah, M.Pd, mengajak seluruh IGIers untuk bergabung dalam meramaikan perayaan HGN tahun ini.

Dr. Jasmansyah, M.Pd

Puncak HGN 2023 Ikatan Guru Indonesia akan dihadiri oleh Dirjen GTK Prof. Dr. Nunuk, Pj Gubernur Jawa Barat, dan para tamu undangan lainnya.

Ketua Panitia, Abdul Wahid Nara, menyatakan bahwa persiapan perayaan ini telah mencapai 75%, hal ini menandakan komitmen tinggi dari panitia dalam menghadirkan pengalaman yang luar biasa bagi para peserta. Acara ini akan dirangkaikana dengan pengumuman pemenang IGI Innovation Award 2023, Lomba Esai Guru, dan Lomba Menyanyikan Lagu Mars IGI.

Perayaan Hari Guru Nasional ini diharapkan tidak hanya menjadi suatu acara formal, tetapi juga menjadi panggung apresiasi bagi inovasi dan dedikasi para guru IGI seluruh Indonesia.

Selamat memeriahkan perayaan ini, semoga menjadi titik awal untuk lebih menghargai peran sentral para pendidik dalam mencetak generasi penerus yang berkualitas

Comments

comments