IGI Kota Surabaya Menggelar Diklat Sagusatab dan Sagusoft

0
1810

Sabtu, 26 Januari 2019 bertempat di hotel Arcadia depan JMP Surabaya dilaksanakan diklat Sagusatab dan Sagusoft oleh IGI kota Surabaya. Dalam kegiatan yang dihadiri oleh peserta diklat dari Surabaya, Lamongan, Gresik dan sekitarnya diisi oleh Kang Dahli Ahmad sebagai pembicara memberikan materi yang sangat bermanfaat dalam memanfaatkan tab dalam pembelajaran.

Peserta merasa sangat terkagum akan pemanfaatan Tab untuk pembelajaran. Ternyata banyak aplikasi yg bisa dioptimalkan secara baik melalui tab.

Selain itu dalam kegiatan ini dihadiri pula perwakilan dewan pendidikan kota surabaya yaitu Bapak Martadi. Beliau menjelaskan tentang pentingnya kode etik guru.

Diklat yg dilakukan di Surabaya ini merupakan reward dari Pengurus Pusat bagi IGI Kota Surabaya yg menjadi kota dengan jumlah anggota IGI terbanyak di Indonesia.

Melalui diklat-diklat seperti ini diharapkan akan terus meningkatkan kompetensi guru dan secara berkelanjutan menciptakan inovasi dan kreasi bagi perkembangan pendidikan di Indonesia.

Sharing And Growing Together

/aries2019

Comments

comments