Jambore Literasi Mulai Dijajaki IGI Aceh Timur

0
1954

Aceh Timur – Satu hal yang buat saya tercekat ketika Bapak Asisten III Bupati Aceh Timur, Bapak Safrizal bertanya; “Jadi darimana dana kalian untuk operasional dan kegiatan?, berapa iuran bulanan kalian?”

“Tidak ada iuran bulanan Pak” jawab saya, “Anggota IGI itu siapa yang berminat saja dari kalangan pendidikan dan peminat pendidikan. Hanya bayar biaya pendaftaran 1 kali saja seumur hidup selama ber-IGI, sebesar Rp. 50rb saja. Kami di daerah hanya boleh gunakan 25rb saja dari yang daftar tersebut, selebihnya kami buat kegiatan. Melalui kegiatan itu guru-guru bayar biaya pelatihan, dan bapak tahu, guru Aceh Timur tuh luar biasa, IGI Aceh Timur secara daerah peringkat 1 nasional bapak. Mereka antusias sekali masuk IGI, meski harus bayar pendaftaran dan bayar biaya pelatihan berulang-ulang, krn tanpa iuran bulanan kita bisa jalankan organisasi dari biaya partisipatif yang bermanfaat untuk dirinya sendiri, guru pintar muridnya bakal cerdas”.

photo_2016-09-10_00-40-21

Maksud kedatangan kami menjumpai Asisten III bupati hari ini adalah untuk mendapatkan pencerahan serta dukungan daerah terkait gerakan literasi di Aceh Timur, selain meminta dukungan beliau untuk pustaka daerah yang mensupport pustaka sekolah sehingga literasi bisa sinergi antara pustaka daerah dan sekolah. Namun misi yang paling penting adalah kegiatan-kegiatan yang mendukung literasi, hingga kami IGI Aceh Timur menggagas bentuk student writing and reading camp yang kami beri label Jambore Literasi.

Kegiatan Jambore Literasi berupa camp bagi perwakilan siswa se-Aceh Timur selama 2-3 hari. Meliputi kegiatan menanamkan kesadaran membaca dan ketrampilan menulis, lalu esok paginya, siswa diajak hiking dan menulis apa yang diperoleh dari alam. Pembimbing mengasah kemampuan menulis mereka, dilanjutkan menulis sinopsis dari novel atau cerpen yang dibaca. Tentu saja acara dilaksanakan dalam bentuk kompetitif agar terbangun motivasi untuk menjadi yang terbaik dengan sikap sportif. Kami meminta daerah menyediakan bahan bacaan seperti novel dan buku2 motivasi yang dapat dihibahkan ke peserta Jambore Literasi.

photo_2016-09-10_00-40-17

Pak Asisten bertanya, “rencananya kapan kegiatan itu pak Ketua?”
“Insya Allah November pak A3” jawab saya semangat
“Jumpai saya nanti, akan saya support dana dan saya siap buka kegiatan tersebut, anda dan seluruh teman-teman IGI seluruhnya, 380 orang saya undang ke pesta pernikahan anak saya tanggal 24 September 2016. Di sana pak Ketua dan sedikit jajaran pengurus silakan makan semeja dengan bupati, saya fasilitasi untuk bicara santai tentang literasi. Saya suka semangat anak-anak muda berbuat tuk kemajuan pendidikan di daerah”

Alhamdulillah, saya pikir ini menjadi langkah awal yang baik membangun Aceh Timur. Kabupaten Literasi dengan sinergi antara Pemerintah Daerah sebagai stake holder dan organisasi profesi guru IGI

Idi, 8 September 2016

Khairuddin
Ketua IGI Kab Aceh Timur

Comments

comments

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini