CATATAN LAPORAN PENGEMBANGAN DIRISEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN ACEH TIMUR

1
1897

Seminar nasional pendidikan yang diselenggarakan oleh dinas pendidikan kabupaten Aceh Timur. Sebagai nara sumber Bapak Drs.Anas M. Adam, M.Pd dengan tema “Upaya dan strategi peningkatan mutu pendidikan di Aceh Timur” bertempat di gedung Idi Sport Center, Idi rayeuk, sabtu, 15 Oktober 2016.
Menurut laporan panitia penyelenggara, yang disampaikan oleh sekretaris dinas pendidikan Aceh Timur yaitu Bapak Jalaluddin, guru di Aceh Timur saat ini, berjumlah 6.000 orang yang terdiri dari PNS,Honorer dan bakti, diantara 6.000 tersebut hanya 50% yang sudah PNS. selama ini, banyak prestasi yang telah dicapai yang dapat mengharumkan aceh timur ditingkat nasional.
Kemudian, Bapak Bupati Aceh Timur memberi kata-kata sambutan, sekaligus untuk membuka acara,menurut beliau selain mutu yang harus ditingkatkan tetapi juga fasilitas harus diperbaiki, dan bagi guru didaerah terpencil harus memiliki kendaraan dinas. Kemudian beliau melanjutkan penjelasannya bahwa, aceh timur ditahun 2018 banyak guru dan kepsek akan memasuki masa pensiun, terutama tingkat SD. Dengan begitu akan memberi peluang besar untuk guru honorer menjadi PNS.
Drs.Anas M.Adam,M.pd, saat ini beliau menjabat sebagai direktur pembinaan guru pendidikan menegah direktorat jenderal guru dan tenaga kependidikan di kemendikbud RI, yang dilantik sejak tanggal 28 agustus 2015. Yang sebelumnya pernah menjabat sebagai Kadis pendidikan dan Kebudayaan Aceh. Inilah data profil pemateri yang disampaikan oleh mederator yaitu bapak Agussalim, kabid dikdas dinas pendidikan Kabupaten Aceh Timur.

Anggota IGI Aceh Timur berfoto bersama direktur pembinaan SMA Kemendikbud

Menurut beliau, banyak keluhan yang diterima selama ini dari guru yaitu, “tidak mendapat tunjanga, belum keluar tunjangan, terlambat cair tunjangan. Dan saya tidak pernah menerima keluhan dari guru, kapan pelatihan dilaksanakan”. ini artinya selama ini guru lebih menuntut kesejahteraan sedangkan untuk meningkatkan mutu terabaikan.
Guru merupakan salah satu unsur terpenting dalam pendidikan. Baik buruknya kualitas pendidikan sangat ditentukan oleh standar kualitas guru. Oleh karena itu, guru perlu meningkatkan kompetensinya seperti tercantum dalam Undang-undang Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen. Ada empat kompetensi yang harus dipenuhi guru, yaitu kompetensi pedagogik, kepribadian, profesional, dan kompetensi sosial.
Kegiatan-kegiatan seperti pelatihan, pembekalan, dan pemberdayaan guru tentu sangat penting untuk meningkatkan kualitas mereka. Dengan meningkatkan standar kualitas guru di Indonesia, kualitas pendidikan pun akan meningkat secara signifikan. 
Inilah beberapa poin penting yang dapat saya simpulkan pada seminar ini, dalam upaya peningkatan mutu pendidikan di Aceh Timur. Dengan motto ” Aceh timu bereh….”
Idi, 15 oktober 2016

Guru SDN Buket Bata

Aiyub,S.Pd

Comments

comments

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini