Alumni TOT Literasi Produktif dari Kalsel “Menggandakan Diri” pada TOC di Kalsel

0
2484

Banjarbaru, 22/11/2016. Sebagai bentuk komitmen Pengurus Wilayah (PW) IGI Prov. Kalsel untuk terus melebarkan sayapnya guna meningkatkan mutu dan kualitas guru-guru di daerah Kalimantan Selatan, kali ini digelar “Training of Coach Kurikulum 2013 dan Pembelajaran Berbasis Digital”. Kegiatan ini bisa dibilang sebagai TOT angkatan ke-2, karena sebelumnya sebanyak 13 orang kader IGI Kalsel sudah mengikuti TOT angkatan ke-1 di Surabaya. Para Alumni TOT Surabaya ini lah yang kemudian menjadi trainer pada TOC kali ini.

Arbain Yusran, ketua panitia TOC mengungkapkan, “Sengaja panitia memadukan tema dengan Kurikulum 2013, ini dimaksudkan agar kurikulum 2013 yang sedang berjalan dapat disenergikan dengan media pembelajaran berbentuk digital. Materi Kurikulum 2013 disampaikan oleh tim dari LPMP Kalsel, dan Media Pembelajaran Digital serta literasi produktif disampaikan oleh para Trainer alumni TOT Surabaya (angkatan 1)” katanya.

Sebelumnya, PW IGI Kalsel telah menjalin MoU dengan LPMP Kalsel untuk bekerjasama dalam meningkatkan kualitas dan mutu guru di Kalimantan Selatan, sehingga kegiatan ini adalah salah satu dari realisasi dari agenda kerjasama yang sudah diprogramkan. “Kegiatan TOC ini juga menjadi bagian dari cara IGI memperingati Hari Guru Nasional (HGN) 2016, sekaligus sebagai perayaan HUT IGI ke-7” papar Adnani, Ketua PW IGI Kalsel dalam sesi pembukaan.

Kegiatan yang diikuti 48 orang peserta ini digelar dari tanggal 18 s.d. 22 November 2016 bertempat di Gedung LPMP Prov. Kalsel. Hadir sebagai trainer di kegiatan ini pak Mampuono (Sekjen IGI Pusat) yang membuka kegiatan ini serta memberikan materi “menemu baling”, Dahli Ahmad (Kabid Keanggotaan PP IGI) dengan “Video Comic (Vicom)” sebuah perpaduan antara komik dan Animasi untuk media pembelajaran.

photo_2016-11-22_16-38-48

Selain itu, ada pula Pak Hendri dari Samsung yang memberikan materi tentang training produk Tablet Samsung A8 kepada Peserta. Tidak ketinggalan Abdul Halim (wasekjen PP IGI) juga ikut berbagi kepada peserta tentang bagaimana memaksimalkan tablet Samsung A8 untuk mendukung guru dalam menerapkan Kurikulum 2013 di Kelas serta bagaimana membuat Komik sebagai media pembelajaran. Kemudian, bu Hj. Noorbaity yang melengkapi pengetahuan peserta tentang Karya Tulis Ilmiah.

Pak Abdul Kamil Malisi (kepala LPMP Kalsel) beserta tim LPMP memberikan materi dan pengetahuan praktis tentang Kurikulum 2013, serta Tim Alumni TOT Angkatan pertama (Surabaya); Husnul Khatimah, Yoel Istiawanto, Arbain Yuseran, Adnani, Abdul Hadi, Ahyani, Desy Hairina dan Muhammad Arsyad yang berbagi pengetahuan dengan peserta berperan sebagai fasilitor membimbing peserta TOC secara individu.

photo_2016-11-22_16-38-58“Setelah alumni TOC ini pulang ke daerah masing-masing saya berharap peserta ini bisa menjadi pioner untuk melatih bagi guru-guru lainnya”, ungkap Abdul Kamil, kepala LPMP Kalsel di sesi materinya. Hal ini juga diamini Gusti Surian, Bendahara Umum PP IGI, “IGI akan terus bergerak memajukan pendidikan di Indonesia, terutama pada segmen peningkatan kualitas dan mutu guru. Saya selaku Bendahara Umum bersama teman-teman di pengurus pusat, khususnya bidang kemitraan akan terus berupaya merangkul beberapa pihak yang mau terlibat meningkatkan mutu guru”, pungkasnya.

“Jangan ada yang beralasan tidak ada uang sehingga tidak bisa bikin kegiatan. Karena uang itu akan datang sendiri jika kita mau bergerak, mau berbuat, dan ikhlas melaksanakannya”, ungkap Gusti Surian yang disambut dengan tepuk tangan meriah para peserta.
#HGN #IGI

Comments

comments

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini